Tuesday, June 10, 2014

ONE Indonesia: Prabowo Subianto

Setelah debat capres beberapa hari yang lalu, saya mulai menjaring opini dari orang-orang sekitar saya; keluarga, kerabat, kolega dan bahkan beberapa teman jurnalis yang masih netral yang turut menghadiri helatan debat tersebut. Semua relatif sepakat jika mayoritas media di Indonesia itu cenderung memiliki kepemihakkan terhadap salah satu capres-cawapres yang bertarung di laga pilpres ini. Bahkan anehnya, hampir semua dari mereka yang memutuskan untuk mendukung calon nomer urut 2 kebanyakan sama sekali tidak tau rekam jejak dan kontribusi Prabowo Subianto kecuali isu-isu negatif yang melekat seperti pelanggaran HAM. Mungkin ini sekali lagi dampak dari media massa yang membentuk pemikiran kita hanya terhadap salah-satu capres sehingga ada semacam 'infinite information but no knowledge' di pilpres kali ini. Kebanyakan dari kita hanya tau track record capres nomer urut 2 seperti sepak terjangnya menjadi walikota, gubernur dan blusukan. Lalu jika saya balik bertanya tentang sepak terjang capres nomer urut 1, sebagian besar lagi-lagi hanya bisa menjawab isu pelanggaran HAM, bahkan sejarah pribadi keluarga beliau yang tidak relevan dengan tolak-ukur pilpres kali ini. Oleh sebab itu disini saya hanya ingin sekedar berbagi informasi dan pengetahuan mengenai Prabowo Subianto yang masih banyak dari kita belum mengetahui. Saya harap kita semua sudah seharusnya mau untuk mempelajari informasi untuk tidak menelan pun juga memuntahkan nya bulat-bulat, karena informasi itu ada, tapi pengetahuan hanya akan tercipta dari proses belajar.

Toh ayat suci pertama yang turun di muka bumi memerintahkan kita untuk 'Iqra' (bacalah), bukan? Semua ini ada setelah saya membaca, menggali informasi dan juga diskusi dengan kakak saya, Tasniem, demi mendapatkan knowledge yang cukup soal pilpres kali ini. Berikut adalah fakta-fakta dan alasan saya menjatuhkan pilihan kepada Prabowo Subianto yang saya sendiri juga tidak akan pernah tau jika menutup sebelah mata dan membiarkan diri saya untuk tidak membaca, belajar dan hanya membiarkan seluruh informasi dari media masuk tanpa proses mencerna nya:

1. Prabowo adalah seorang prajurit sejati yang memegang teguh Sumpah Sapta Marga, sehingga perintah atasan selalu dilaksanakan apapun resikonya. Salah satunya yang nomer 5 berbunyi : "Kami Prajurit Tentara Nasional Indonesia, memegang teguh disiplin, patuh dan taat kepada pimpinan serta menjunjung tinggi sikap dan kehormatan Prajurit."

2. Prabowo telah berhasil membebaskan para sandera berkewarganegaraan Indonesia, Belanda dan Inggris yang ditawan oleh OPM (Organisasi Papua Merdeka) di Papua selama kurang lebih 4 bulan sejak 8 Januari 1996, dan akhirnya pada tanggal 9 Mei 1996, mereka berhasil bebas. Operasi pembebasan ini taruhannya adalah nyawa, dan beliau berani mempertaruhkan nyawanya demi orang lain. Beliau punya prestasi yang begitu besar tapi tidak pernah mau menonjolkannya. Sosok yang humble dan rendah hatilah yang selalu dia junjung tinggi.

3. Prabowo lebih mementingkan keutuhan NKRI ketimbang kehormatan pribadi sehingga beliau rela diberhentikan oleh atasannya dan difitnah oleh oknum yang keji. Beliau ikhlas menerima itu semua tanpa perlawanan apapun demi menjaga keutuhan NKRI.

4. Prabowo seorang pekerja keras, begitu ulet dan telaten dalam berbisnis, menjadi pedagang dan saudagar yang kaya raya, bangkit dari keterpurukannya setelah difitnah, dan meskipun kaya raya, beliau sangat dermawan dan sering membantu korps baret merah, membuat beliau sangat dihormati oleh banyak orang. sehingga ada beberapa seniornya di kemiliteran yang kemudian iri hati. Yang ternyata para senior di miilter yang "iri" tadi semuanya sekarang berada di kubu capres yg bersebrangan. 


5. Prabowo menentang imperialisme barat yang menginjak-injak martabat bangsa. Makanya Amerika kurang suka dengan beliau. Ini salah satu kenapa saya suka dengan kebijaksanaan beliau untuk merenegosiasi kontrak karya dengan negara asing yang menggerus kekayaan alam kita.

6. Prabowo adalah anak bangsa yang begitu setia dengan tumpah darah Indonesia, sehingga ketika ditawari menjadi Warga Negara Yordania, dia menolak.

7. Prabowo begitu berjuang untuk menjaga kesatuan negara republik Indonesia, sehingga perusahaan ex. milik Bob Hasan yg sudah merugi trilyunan nekat beliau beli ketimbang dibeli perusahaan Amerika yg ingin memanfaatkan landasan udaranya untuk kepentingan Amerika di tempat terpencil di Kalimantan Timur itu.

8. Prabowo peduli dengan kehidupan para TKW dan TKI yg didzalimi di luar negeri, salah satunya ketika beliau rela membayar pengacara mahal (Tan Sri Moh. Shafee Abdullah) untuk membebaskan TKI Wilfrida yg terancam hukuman mati.

9. Prabowo sangat concern dengan ketahanan pangan di Indonesia dan kehidupan para petani. Beliau adalah ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia yang berjuang memberikan kesejahteraan kepada petani di Indonesia.

10. Prabowo adalah ketua Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) di mana beliau selalu menyuarakan kepada pemerintah untuk mementingkan nasib pedagang kecil dibandingkan hypermarket yang sekarang makin menjamur dan mematikan nasib para pedagang kecil.

11. Prabowo sangat peduli dengan nasib olahragawan dan atlet di Indonesia salah satunya dalam bidang pencak silat. Beliau menjadi ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) sejak tahun 2004 dan di bawah kepemimpinannya, pencak silat berhasil mendapatkan juara umum pada Sea Games 2011.

12. Prabowo termasuk genius, karna bisa berbahasa lebih dari 5 bahasa. Ada 6 bahasa yang dikuasainya. Yaitu bahasa jawa, bahasa Indonesia, bahasa inggris, bahasa belanda, bahasa jerman dan bahasa prancis. Saya salut untuk yang satu ini. Belajar bahasa menurut pengalaman saya sungguh membutuhkan ketekunan dan dedikasi tinggi. Kemampuan berbahasa inggris dengan fasih menjadi syarat mutlak untuk menjadi pemimpin bangsa kita di era globalisasi ini.


Selain itu ada juga beberapa fakta menarik lainya seperti:

13. Ternyata beliaulah pencetus ide untuk mendaki Mount Everest, puncak gunung tertinggi di dunia. Pada tahun 1997, team yang dipimpin oleh beliau akhirnya bisa mengibarkan bendera merah putih YANG PERTAMA KALI di antara negara Asia Tenggara lainnya, bahkan bisa mengalahkan tim dari Malaysia.

14. Prabowo punya kuda-kuda pilihan yang dirawat dengan baik dan punya kandang untuk berlatih, dan dari kuda-kuda miliknya inilah atlet polo Indonesia dilatih dan akhirnya untuk PERTAMA KALINYA Indonesia menurunkan atlet cabang olah raga polo di Sea Games 2007 di Bangkok, Thailand. 

Ini adalah segelintir fakta dan informasi yang saya himpun dan masih banyak lagi namun beberapa poin diatas saya rasa cukup untuk memberikan tambahan nilai knowlede kita terhadap pilpres kali ini sehingga tidak ada lagi dari kita yang merasa "apa yang Prabowo pernah perbuat untuk bangsa ini?". Akhir kata, semoga kita lebih mau berusaha dengan jeli dan teliti membaca kedua profil capres yang ada, pada ujungnya, pilihan kita lah nantinya yang akan menentukan nasib bangsa kita di masa depan. Ultimately, semoga Allah memberikan pertolongan dan keselamatan untuk negeri kita yang tercinta.


Allahu a’lam..
Semoga bermanfaat.
Salam.

Tuesday, January 15, 2013

Hakikat Dunia: Interpretasi QS. Al-Hadid (57): 20


"What is life?" atau "Apakah arti dari kehidupan?" adalah salah satu pertanyaan yang pasti selalu datang di setiap masing-masing manusia yang hidup di dunia ini. Sebuah pertanyaan yang mungkin jika diulas maupun dibahas tidak akan pernah ada habisnya. Sering rasanya kita duduk bersama teman, dengan menikmati secangkir kopi berbincang tentang arti, hakikat dan masalah dari kehidupan. Lalu setelah sekian lama bertukar pendapat, kita dibuat lelah sendiri olehnya dan mengakhiri perbincangan tersebut. Ya, hidup di dunia ini memang memiliki arti yang sangat luas. Namun sebagai umat Muslim sudah sepantasnya kita harus tahu bahwa isi dari kehidupan dunia ini telah tertera dengan jelas pada salah satu ayat kitab suci Al-Quran. Tepatnya ada di dalam surat QS. Al Hadid (57): 20 yang berbunyi:

"Ketahuilah, sesungguhnya kehidupan dunia itu hanyalah permainan dan senda gurau, dan perhiasan dan bermegah-megah antara kamu, dan berbangga-bangga tentang harta dan anak-anak, seperti hujan yang tanam-tanamannya mengagumkan petani, kemudian ia menjadi kering, maka kamu melihatnya kuning, kemudian menjadi hancur. Dan di akhirat ada azab yang keras dan keampunan daripada Allah dan keridhaan-Nya. Dan kehidupan dunia ini tidak lain hanyalah kesenangan yang menipu."

Jika kita membaca dan menelaah ayat diatas dengan seksama, sesungguhnya memahi arti dari kehidupan dunia itu ternyata cukup sederhana. Memang mutlak benar adanya bahwa Al-Quran adalah penerang kehidupan. Di dalam ayat ini, Allah subhanahu wa ta’ala menerangkan hakikat dunia dan menjelaskan tentang puncak tertinggi dari kehidupan dunia beserta penghuninya melalui 5 hal.

Yang pertama, kehidupan itu tidak lain dan tidak bukan adalah sebuah permainan (la'ibun). Di dalam kehidupan dunia ini manusia disuguhi dengan beragam permainan yang diciptakan oleh manusia itu sendiri. Permainan politik, permainan ekonomi, permainan dalam berkehidupan sosial, permainan olah-raga, kompetisi, event-event dunia dan berbagai-macam permainan lainya. Jika kita tidak berhati-hati, kita akan hanyut dalam dunia permainan ini dan melupakan hakikat kehidupan sesungguhnya, yaitu untuk mencapai ketaqwaan.

Yang kedua, kita sebagai orang Indonesia jika menyetel TV rasa-rasanya tayangan yang disuguhkan dari pagi hingga larut malam tidak jauh dari acara lelucon yang mengundang gelak-tawa. Apalagi jika bulan Ramadhan telah tiba, program komedi atau lawak sepertinya sudah menjadi trend yang menghiasi layar kaca 24/7. Ya, senda-gurau yang melalaikan (lahwun) adalah salah satu isi dari kehidupan dunia ini. Yang membahayakan adalah, senda-gurau yang berlebihan akan keluar dari batas normal dan seringkali melalaikan kita. Seperti halnya acara-acara lelucon tersebut yang cenderung memiliki nilai hiburan rendah dan malah mencederai makna dari bulan Ramadhan dimana seharusnya menjadi waktu yang tepat untuk menayangkan acara-acara pendidikan yang sarat dengan nilai penguatan iman kaum Muslimin dan Muslimat.

Yang ketiga, "zinatun" atau perhiasan, kilau-kemilau dan hal yang cantik dari dunia yang fana ini. Mobil mewah, perhiasan yang mahal, jam tangan yang super expensive hingga kedudukan adalah segelintir contoh perhiasan yang ada di dunia ini. Saya mengenal beberapa orang yang telah termakan atau kesengsem oleh kilau-kemilau perhiasan dunia ini dengan memakai jam tangan bernilai milyaran rupiah yang justru membuat saya menyayangkan hal tersebut. Selain tidak akan dibawa ke akhirat, uang sebanyak itu alangkah lebih indahnya jika dihibahkan untuk sebuah perjuangan maupun dijadikan infaq sosial yang sangat luar biasa.

Kemudian yang keempat di dunia itu adalah jor-joran, sombong-sombongan atau bermegah-megahan di antara sesama. Membanggakan sesuatu atas yang lain agar menjadi pemenang dalam segala urusan dan juga ingin mendapatkan ketenaran dalam seluruh keadaannya terhadap sifat-sifat yang fana (tidak kekal). Seperti mengklaim bawah dirinya, etnisnya, trahnya, partainya, kelompoknya, negaranya lebih superior dari yang lain bahkan hingga terjadi kerusuhan dan perang antar saudara adalah contoh kecil dari isi dunia yang keempat ini.

Lalu yang kelima, dunia itu tidak jauh hanya diisi dengan berbangga-banggaan tentang harta benda dan anak keturunan. Masing-masing diantara sesama menginginkan lebih banyak dari yang lainya dalam hal harta dan anak.  

Inilah 5 perkara yang mengisi dunia bagi manusia yang tidak memiliki dimensi ke-akhirat-an. Padahal, justru keunikan umat Muslim itu terletak pada cara pandangnya yang menembus batas, karena kita sebagai Muslim mempercayai adanya kehidupan afterlife.

Allah memberikan perumpaan dunia itu seperti hujan yang turun ke bumi yang kemudian menumbuhkan tanaman yang segar, hijau, subur dan sangat menarik lagi indah, yang mencengangkan dan membuat decak kagum para petani karena pandangan atau obsesi mereka hanya terbatas pada dunia. Padahal tanaman itu akan menguning, layu, kemudian musnah, kering dan hancur.

Dengan kata lain, dunia ini diisi dengan hal-hal yang membuat manusia terlena, sebagian mereka menjadikan dunia sebagai cita-cita dan puncak tujuannya sehingga tidak jarang berani melawan perintah-perintah Allah. Padahal, kehidupan akhirat telah menunggu dengan 2 perkara. Yakni satu, adzab yang pedih di neraka jahannam bagi orang-orang yang hanya mengejar 5 hal keduniaan seperti yang telah disebutkan diatas, kedua, ampunan (maghfirah) dari Allah terhadap kesalahan-kesalahannya dan surga yang penuh dengan keridhaan Allah bagi orang-orang yang mengenal hakikat dunia dan berhati-hati menghadapi perkaranya.

Lalu ayat tersebut dikunci dengan, "Dan kehidupan dunia ini tidak lain hanyalah kesenangan yang menipu". Begitulah hakikat dunia ini, dihiasi dengan hal-hal yang melalaikan kita dari mencari akhirat. Semua yang kita dapatkan di dunia dengan tujuan dunia, itulah hal yang tercela. Dan semua hal yang kita dapatkan dari dunia dengan tujuan akhirat, itulah yang sebaik-baiknya.

Allahu a’lam..

Semoga bermanfaat.
Salam.

PS. Tulisan ini dibuat khususnya sebagai pengingat untuk penulis sendiri.